Kapolda Jabar Cek Jalur Mudik dan Kesiapan Pengamanan Lebaran 2024 di Wilayah Hukum Polres Banjar

    Kapolda Jabar Cek Jalur Mudik dan Kesiapan Pengamanan Lebaran 2024 di Wilayah Hukum Polres Banjar

    KOTA BANJAR-Dalam rangka pemantauan Operasi Ketupat Lodaya 2024, Kapolda Jabar Irjen Pol Dr. Akhmad Wiyagus, S.I.K., M.Si., M.M. didampingi Kapolres Banjar AKBP Danny Yulianto, S.I.K., M.H. meninjau jalur mudik dan balik wilayah hukum Polres Banjar dan cek kesiapan personel dan Pos Terpadu Alun-alun Kota Banjar. (04/04/2024) Malam. 

    Pada Ops Ketupat Lodaya 2024 Polres Banjar mendirikan 1 Pos Terpadu dan 3 Pos Pengamanan yang diawaki oleh Personel Polres Banjar, Kodim 0613/Ciamis, Pemkota Banjar, serta stakeholder terkait. 

    Hal tersebut disiapkan demi kelancaran arus mudik dan balik lebaran dengan melibatkan 151 Personel Polres Banjar dan personel gabungan dari instansi terkait lainnya.

    Terkait hal tersebut Kapolres Banjar mengatakan Kapolda Jabar sedang melaksanakan pemantauan jalur arus mudik dan balik Lebaran 2024 di wilayah hukum Polda Jabar, termasuk Polres Banjar. 

    "Untuk antisipasi kepadatan jalur mudik dan balik Kami sudah menyiapkan rekayasa lalu lintas salah satunya menggunakan jalur alternatif Cimaragas. Kami pun mengimbau kepada pengguna jalan agar tertib berlalu lintas, patuhi peraturan lalu lintas, serta utamakan keselamatan diri dan keluarga, " Ucap Kapolres Banjar.

    banjar
    Kota Banjar

    Kota Banjar

    Artikel Sebelumnya

    Sebanyak 15 Bus Dicek dalam Kegiatan Ramp...

    Artikel Berikutnya

    Secara Humanis Anggota Patroli Polsek Banjar...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Ketua Umum Bhayangkari Kunjungi Aiptu Heri dan Anaknya yang Terbaring Sakit
    Bareskrim Polri ungkap Jaringan Narkoba Wilayah Jambi H dan DS
    Raih ISO 9001:2015, SSDM Polri Terus Tingkatkan Kualitas Rekrutmen Anggota
    DPR Setujui Herindra Jadi Kepala BIN, Perkuat Sinergi Intelijen dan Pertahanan

    Ikuti Kami